Kamis, 22 Januari 2015

PEMIRA 2015


Tak terasa setahun telah berlalu, kini kita telah sampai di penghujung masa bakti pengurus OSIS 2014. Itu berarti saatnya kita melaksanakan PEMIRA (pemilihan raya) untuk menentukan Ketua OSIS yang baru.

segenap keluarga besar YPI Al-Falah Bendungan mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pengurus OSIS tahun 2014 atas segala restasi dan kerja yang telah dilaksanakan selama satu tahun ini. Mudah-mudahan apa yang telah kita kerjakan selama 1 (satu) tahun ini menjadi ladang ibadah untuk kita. (Amin)

Berkenaan dengan pemilihan ketua OSIS yang akan dilaksanakan (Jum'at, 23 Januari 2015), berikut kami berikan nama-nama pasangan calon ketua OSIS yang ikut meramaikan bursa pemilihan tahun 2015 beserta gambaran Visi dan Misi untuk masing-masing pasangan.



1. Dede Yusup-Dewi Nirwanti (De-De)

Dede Yusup-Dewi Nirwanti


VISI
“Mewujudkan siswa-siswi yang berkualitas, berprestasi, aktif, inovatif, dan bertanggung jawab yang dilandasi iman”

 MISI
  1. Menumbuh kembangkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah melalui pembinaan rohani dan kegiata keagamaan.
  2. Mengembangkan kreatifitas, bakat, minat, dan potensi siswa melalui kegiatan–kegiatan kokurikuler dan ekstrakurikuler.
  3. Menegaskan kembali peraturan yang berkarakter yang melenceng.

MOTTO
ONE DAY, ONE DREAM.

SATU TUJUAN, SATU HARAPAN. BERSAMA KITA SATU IMPIAN.


2. Ardiansyah-Al Qori (ARDQOR)


VISI
“unggul dalam prestasi mulia dalam akhlak”


 MISI
  1. Menghilangkan kebiasaan buruk pada siswa–siswi.
  2. Mengaktifkan kegiatan ekstrakurikler.
  3. Menjaga dan memelihara sarana belajar yang ada.
  4. Memotivasi siswa dalam meningkatkan kemauan belajar.

MOTTO

“JANJI ADALAH SEBUAH KEHORMATAN DAN KAMI BERANI BERTANGGUNG JAWAB”


3. Rizky Barkah-Edi Riyadi (RYSYADI)


VISI
menjadikan siswa-siswi yang berprestasi , aktif dan kreatif juga inovatif dalam berbagai bidang atau organisasi yang ada, meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap tuhan yang maha Esa”


 MISI
  1. Menciptakan siswa-siswi yang terampil dalam berbagai bidang ekstrakurikuler .
  2. meningkatkan keimanan dan ketaqwaan Siwa-siswi terhadap tuhan yang maha Esa.
  3. Menjadikan siswa-siswi memahami akan pentingnya lingkungan.

MOTTO

“Tong hilap pilih No. 3 nu geus tangtu. Mun teu milih No.3 da abdi mah apa atuh”



4. Asep Kurniawan-Mega Rahayu (ARAH)


VISI
“Menjadikan OSIS MA Al–Falah sebagai suatu organisasi yang bermutu dan berkualitas, serta meningkatkan SDM siswa yang disiplin, berprestasi, kreatif dan berahlak mulia sehingga dapat menjadi contoh sekolah lain"



MISI

  1. Mencanangkan etos kerja yang tinggi.
  2. Mengadakan program-program kerja yang bermanfaat dan berdaya guna.
  3. Aktif dalam menjalin kerja sama instansi luar.
  4. Meningkatkan kedisiplinan dalam berbagai kegiatan.
  5. Menumbuhkan rasa kekeluargaan antar siswa.
   
MOTTO
 “BERSATU MEWUJUDKAN AL–FALAH KE ARAH  YANG LEBIH BAIK.

“KAMI BERI BUKTI BUKAN JANJI”





5. Dede Permana-Amilah (PERAMI)



“Membentuk kepribadian yang senan tiasa disiplin mentaati peraturan sekolah dan meningkatkan ke imanan para siswa-siswi dengan mengadakan kegiatan yang mendekatkan diri kepada Allah SWT.”


MISI
  1. Menumbuhkan rasa kekeluargaan antar siswa.
  2. Meningkatkan kembali kesadaran siswa dalam pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekolah.
   
MOTTO
 “Lima untuk Kebaikan"

Itulah sedikit gambaran mengenai para calon ketua OSIS tahun 2015 yang akan bertarung pada hari jum'at tanggal 23 Januari 2015 mendang. mudah-mudahan ini sedikit dapat memberikan gambaran dalam menetukan pilihan.

 Jika ada yang ingin ditanyakan mengenai program-program dari tiap pasangan calon, dapat ditanyakan dalam acara debat calon pagi ini.




0 komentar:

Posting Komentar